Catatan ku............

Bismillahirrahmanirrahiim, Hidup adalah perjalanan menuju Allah.... kadang mulus kadang bergelombang tapi ia akan bermakna bila dapat bernilai ibadah di hadapan Sang Pemilik kehidupan....insya Allah amiin ya Robb

 
Silahkan pesan anda di sini...
  



Other Link
qrcode
 
 

Visitor
Other
Other
Rihlah Ke Bukit lawang
Minggu, 27 Juni 2010


Setelah enam tahun lebih setelah banjir bandang yang menewaskan 200 an orang di wilayah sungai Bahorok, baru sepekan yang lalu kami datang kesana lagi untuk mengunjungi daerah yang menjadi salah satu andalan wisata di Sumatera Utara.

Bukit lawang yang terletak di kecamatan Bahorok kabupaten Langkat Sumut itu adalah salah satu wilayah konservasi alam sebagai tempat rehabilitasi orang utan yang termasuk dalam kawasan Taman Nasional Gunung Leuser ...



Selain kita bisa naik ke atas Bukit lawang untuk melihat orang utan dengan berjalan kaki lebih kurang dua puluh menit, di bawah bukit nya sungai Bahorok yang terbentang luas dan jernih airnya sangat asyik dijadikan tempat berenang-renang atau sekedar bermain main air saja bagi orang dewasa maupun anak-anak....

Sementara untuk yang suka rafting disana juga tersedia ban-ban karet besar yang di gandeng beberapa buah sehingga bisa rafting sekaligus beberapa orang menyusuri air sungai yang tidak terlalu deras.

Di sepanjang pinggiran sungai bagian bawah sudah tersedia tenda-tenda untuk tempat duduk-duduk berikut tikar yang disewakan satu tenda dua puluh ribuan. Sementara di sepanjang jalan yang berada di sebelah atas banyak penjual souvenir dan juga makanan ringan/snack dan beberapa warung nasi juga cafe.



Untuk melihat orang utan di atas bukit ada jam kunjungannya yaitu jam 8 di pagi hari dan jam tiga siang hari , dengan meliwati jalan setapak di pinggiran sungai kemudian menyebrangi sungai dengan sampan kecil yang di tarik tali agar pakaian tidak basah, kecuali kalau memang berniat menyebranginya dengan berenang atau berjalan kaki pun bisa tetapi bagian bawah baju sudah pasti basah terkena air sungai sedalam lutut orang dewasa......setelah itu baru menaiki bukit meliwati tangga yang sudah di semen, oh ya jangan lupa membawa air minum karena bisa ngos-ngosan dan merasa haus....



Dulu ketika tahun 1982 waktu saya pramuka kelas lima SD sebagai penggalang dan berkemah disana ,sungai bahorok masih sangat alami tidak ada satupun tenda apalagi bangunan permanen di pinggiran sungai , jalan kesana pun masih berbatu-batu besar......

Sekarang dengan jalan yang sudah mulus jarak tempuh Medan-bahorok hanya sekitar dua setengah jam saja......
sayangnya ketika kami menaiki bukit untuk melihat orang utan ternyata hanya satu ekor saja yang menunjukkan batang hidungnya, kalau guide nya bilang sih lagi panen buah di hutan sehingga orang utan nnya ngga mau datang waktu dipanggil.....karna mungkin sudah kekenyangan iipsmiley

Label:

posted by Ummu @ 21.05  
0 Comments:

Posting Komentar

<< Home
 
About Me

Name: Ummu
Home: Medan, Sumatera Utara, Indonesia
About Me: Assalamu'alaykum....... Alhamdulillah saya adalah seorang isteri dari suami saya Jhon Hendri dan ibu dari lima anak kami yaitu : Ja'far Faris Al Khair, Ahmad Fairus Faizul Akbar, Aisyah Hilyah Sholihah, Muhammad Fityatul Haqqi dan Muhammad Fakhri Ali........ Kegiatan sehari-hari membantu suami di toko perlengkapan muslim & muslimah dan membuat toko online..... ok saya suka sekali menulis hal atau kegiatan yang kami alami seperti catatan harian gitu deh tapi belum banyak sih yang di tulis hehe, jika dari catatan ini ada yang bermanfaat alhamdulillah.....jika tidak ada mohon dimaafkan ya....... salam ukhuwah ^_^
See my complete profile
My Online Shop

* Kedai Moslem
* Kedai Mode Aisyah

Previous Post
Archives
Powered by

BLOGGER


Catatan ku..............By Rianti Umar - Pebruari 2011